― Advertisement ―

spot_img

Persiapan Matang, Asahan Target Juara

Kisaran (Klik Cerah) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Asahan bertekat seluruh juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2024 Tingkat Kabupaten Asahan berhasil menjadi pemenang di KSM Tingkat Provinsi dan menjadi wakil Sumatera Utara di Tingkat Nasional. Inilah yang dilakukan untuk mencapai target tersebut.
BerandaTanjungbalaiPMI Lantik PMR SMPN 2 Kota Tanjungbalai

PMI Lantik PMR SMPN 2 Kota Tanjungbalai

Datuk Bandar Timur (Klik Cerah) – Sebanyak 25 siswa SMP Negeri 2 Tanjungbalai dilantik menjadi anggota baru Palang Merah Remaja (PMR) periode 2024/2025. Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tanjungbalai HM Kosasih di halaman sekolah, Senin 4 Maret 2024.

Proses pelantikan ini berlangsung khidmat. Disamping itu juga ditetapkan jabatan masing-masing siswa meliputi ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, ketua bidang, dan anggota. Para pengurus dan anggota dipakaikan topi dan syal yang bertuliskan PMR.

Kepala SMP Negeri 2 Tanjungbalai, Rina Mei Nelda Lubis SPd, mengatakan PMR menjadi wadah untuk menananamkan jiwa sosial dan kemanusiaan, sehingga berdiri paling depan dalam memberikan pertolongan kepada sesama.

Tentu hal ini didasari dengan prinsip-prinsip dasar gerakan palang merah, yakni kemanusiaan, kesamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan, dan kesemestaan. Melalui kegiatan ini anak-anak dapat meningkatkan kualitas diri.

“Sekali lagi terimakasih kepada ketua PMI Tanjungbalai yang sudah berkenan hadir dan melantik langsung. Kemudian juga saya berpesan kepada siswa yang sudah diberikan jabatan untuk menjalankan tugasnya sebaik mungkin dan dapat menjadi contoh yang baik bagi rekan-rekan lainnya,” tuturnya. (fah)