Kisaran (Klik Cerah) – Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 10 Asahan, Sartiji SPdI MM, mengajak pendidik dan tenaga kependidikan untuk membaca buku ‘Menggugat Kinerja Guru’. Ajakan tersebut disampaikannya saat apel pagi di Lapangan MIN 10, Rabu 24 Juli 2024.
Sartiji mengatakan, buku karya Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Asahan, Dr H Saripuuddin Daulay SAg MPd tersebut sangat patut untuk diapresiasi, karena isi dari buku itu mengajarkan agar guru bisa memiliki kualifikasi dalam mengajar dengan baik.
Karenanya, Sartiji mengimbau para pendidik dan tenaga kependidikan, khususnya di MIN 10 Asahan bisa membaca buku itu. “Sehingga nantinya seluruh pendidik MIN 10 Asahan memiliki kemampuan dalam mengajarkan materi dengan baik. Alangkah baiknya kita semakin menambahkan wawasan dengan membaca buku ‘Menggugat Kinerja Guru’ ini,” imbaunya.
Untuk memudahkan akses pendidik dan tenaga kependidikan di MIN 10 Asahan, Sartiji telah memfasilitasi dengan menyiapkan 30 set buku tersebut. Semua buku itu berada di Perpustakaan MIN 10 Asahan, yang bisa dibaca setiap saat. (*/hum)