― Advertisement ―

spot_img

Persiapan Matang, Asahan Target Juara

Kisaran (Klik Cerah) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Asahan bertekat seluruh juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2024 Tingkat Kabupaten Asahan berhasil menjadi pemenang di KSM Tingkat Provinsi dan menjadi wakil Sumatera Utara di Tingkat Nasional. Inilah yang dilakukan untuk mencapai target tersebut.
BerandaAsahanSMK Muhammadiyah 5 Kisaran Berbagi Berkah

SMK Muhammadiyah 5 Kisaran Berbagi Berkah

Kisaran (Klik Cerah) – SMK Muhammadiyah 5 Kisaran menggelar acara buka bersama yang dirangkai dengan pembagian takjil. Kegiatan tersebut dihadiri seluruh siswa, para guru, staf dan pengurus Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), minggu terakhir Ramadhan.

Tak hanya menjadi ajang silaturahmi antara siswa, acara ini juga sebagai wadah bagi pengurus dan anggota IPM untuk berbagi kebaikan kepada masyarakat. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembagian takjil di dua lokasi berbeda, yakni di jalan depan sekolah dan di Simpang Fikir Siumbut Umbut, Kisaran.

Ada moment saat dimana seorang ibu mengaku tak kebagian takjil. Ibu tersebut datang terlambat, setelah ratusan paket takjil dibagikan kepada masyarakat setempat dan pengguna jalan. Karena tak kebagian takjil, ibu tersebut menyebut takjil yang dibagikan hanya sedikit. Namun ‘komplain’ ibu tersebut ditanggapi dengan senyuman oleh para siswa.

Usai bagi-bagi takjil, para siswa kembali ke sekolah untuk buka bersama. Menunggau adzan Maghrib berkumandang, mereka mendengarkan tausiyah yang disampaikan Ustaz M Tohir MSi yang menyampaikan tentang makna Ramadan dan pentingnya saat Idul Fitri.

Setelah berbuka dan sholat Maghrib berjamaah, acara dilanjutkan dengan santap malam bersama dan sholat Isya berjamaah. Tak berhenti di situ, kabar gembira pun disampaikan kepada para guru dan staf sekolah bahwa mereka akan mendapat Tunjangan Hari Raya (THR). Senyum bahagia dan ucapan terima kasih mereka sampaikan, menambah kehangatan di malam yang spesial.

Acara berakhir dengan pamitan hangat dari seluruh guru dan staff yang pulang dengan hati yang penuh kebahagiaan dan kesan mendalam atas momen kebersamaan ini. Semoga semangat Ramadhan membawa berkah bagi semua. (*/rel)