― Advertisement ―

spot_img

Persiapan Matang, Asahan Target Juara

Kisaran (Klik Cerah) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Asahan bertekat seluruh juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2024 Tingkat Kabupaten Asahan berhasil menjadi pemenang di KSM Tingkat Provinsi dan menjadi wakil Sumatera Utara di Tingkat Nasional. Inilah yang dilakukan untuk mencapai target tersebut.
BerandaAsahanRamadhan, MAN Asahan Gelar Kultum, Taklim dan Tadarus

Ramadhan, MAN Asahan Gelar Kultum, Taklim dan Tadarus

Kisaran (Klik Cerah) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Asahan mengisi pembelajaran selama bulan suci Ramadhan 1445 H dengan kegiatan Kuliah Tujuh Menit (Kultum), Taklim Al Quran, Tadarus Al-Quran dan Sholat Dhuha.

Pada hari pertama pembelajaran di bulan Ramadhan 1445 H ini, MAN Asahan mengawalinya dengan kegiatan Kultum (Kuliah Tujuh Menit) yang dibawakan oleh peserta didik MAN Asahan dan Taklim Al Quran yang dibawakan oleh pendidik MAN Asahan, Kamis 14 Maret 2024.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Akademik, Syahmiruddin Pane SSos MA, menyampaikan bahwa kegiatan pembelajaran selama bulan suci Ramadhan 1445 H ini dilaksanakan dalam bentuk praktik dan pendalaman ilmu keagamaan.

“Diantaranya adalah ceramah agama selama tujuh menit yang dibawakan oleh peserta didik perwakilan kelas yang telah dipilih sesuai jadwal. Kemudian dilanjutkan dengan Taklim Al Quran yang nantinya dibawakan oleh bapak/ibu pendidik MAN Asahan yang mengampu mata pelajaran keagamaan,” terangnya.

Selesai melaksanakan kegiatan Kultum dan Taklim Al Quran, seluruh peserta didik melanjutkan kegiatan dengan Tadarus Al Quran di dalam kelas masing-masing, diawasi oleh guru. “Kemudian dilanjutkan dengan Sholat Dhuha bersama-sama di mushola MAN Asahan,” tambahnya.

Dia mengatakan, semoga apa yang dikerjakan ini nantinya mendapatkan pahala dan ridho dari Allah SWT, dan semakin mendekatkan diri kepada-Nya. (*/rel)